Thursday, February 11, 2010

Blog Design:Mengubah Favicon

Sebuah blog, akan lebih menarik dan akan terlihat lebih ekslusif jika blog tersebut mempunyai suatu identitas. Beberapa hal yang berkaitan dengan identitas sebuah blog salah satu di antaranya adalah tampilan favicon blog kita.

Sebelum membahas lebih lanjut, kita sudah harus mengetahui arti dari favicon itu sendiri.
Favicon merupakan sebuah icon gambar kecil yang muncul pada sisi kiri address bar browser kita, seperti favicon default bawaan dari blogger yang bertuliskan B dengan hiasan warna orange.

Jika kita mengubah favicon tersebut sesuai dengan keinginan kita, maka sudah tentu identitas blog kita dapat dikenali dengan mudah oleh para pengunjung.

Baik langsung saja, berikut tahapan-tahapan merubah favicon kita.

1. Ambil file gambar yang sudah ada atau buat gambar baru dengan menggunakan software grafis simpanlah dalam bentuk JPG atau PNG

2. Upload dan Generate file gambar tadi DISINI








3. Selanjutnya download file hasil generate tadi, sobat akan mendapatkan file bentuk ZIP

4. Extract file tersebut, sobat akan mendapatkan file ICO dan GIF

5. Seperti saya juga, upload file yang GIF nya saja ke WEB PICASA lalu copy url file GIF tsb pada WEB PICASA untuk link pengambilan gambar

6. Sobat login ke blogger, pilih layout ==> Edit HTML, lalu sobat cari kode html berikut :
<b:include data="blog" name="all-head-content">

dan copy-paste kode berikut persis dibawah kode yang sobat cari diatas ...

<link rel="icon" href="animated_favicon1.gif" type="image/gif" />

7. Sobat ganti animated_favicon.gif pada href="animated_favicon.gif" dengan link gambar icon sobat tadi, lalu simpan dan lihatlah hasilnya.

0 comments: